Daftar Klub ASEAN dengan Kehadiran Suporter Terbanyak di Stadion Musim 2023/2024: Indonesia Mendominasi

Trending 3 months ago

Bola.net - Daftar klub ASEAN dengan rata-rata jumlah kehadiran suporter terbanyak di stadion musim 2023/2024 didominasi oleh tim-tim dari BRI Liga 1, termasuk Persija Jakarta dan Persib Bandung.

Statistik ini dirilis oleh ASEAN Football. Dari 10 klub Asia Tenggara, Buriram United menempati posisi puncak dengan rata-rata penonton di stadion mencapai 20.671 selama musim 2023/2024.

Di posisi kedua ada raksasa Malaysia, Johor Darul Ta'zim. Klub di mana Jordi Amat bermain itu mencatatkan rata-rata penonton mencapai 17.623 orang.

Persija Jakarta kalah tipis saja dari Johor Darul Ta'zim. Klub kebanggaan Jakmania itu di posisi ketiga dengan rata-rata 17.360 penonton.

1 dari 2 halaman

Indonesia 'Paling Loyal'

Indonesia 'Paling Loyal'

Aksi suporter Persib Bandung pada laga leg 1 final Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 versus Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (26/5/2024). (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Selain Persija Jakarta, ada empat klub Indonesia lainnya di dalam daftar tersebut. Persib Bandung dan Persis Solo misalnya, ada di tujuh besar, masing-masing posisi lima dan tujuh.

Persib mencatatkan rata-rata penonton ke stadion mencapai 12.591, kalah tipis dari klub Vietnam, Thep Xanh Nam Dinh (13.230).

Dua tim Indonesia lainnya adalah Persebaya Surabaya dan PSS Sleman. Persebaya di posisi sembilan dengan rata-rata penonton ke stadion mencapai 8.919 orang, sedang PSS di posisi 10 (8.894).

2 dari 2 halaman

Top 10 Klub ASEAN dengan Penonton 'Paling Loyal'

📊Top 10 Asean's club with highest average number of spectators at ASEAN domestic leagues in the 2023/24 season. pic.twitter.com/oMlm3wRdo7

— ASEAN FOOTBALL (@theaseanball) July 8, 2024

Disadur dari: Bola.com (Gregah Nurikhsani) 8 Juli 2024

More
Source bola
bola